flying fish di bali
Bali Flying Fish...
Wisatawan mancanegara maupun
lokal yang berkunjung ke obyek wisata air Tanjung Benoa Bali, tentunya pernah
mencoba permainan Bali Flying Fish. Sebuah permainan air dengan mengunakan
perahu karet yang bentuknya seperti ikan terbang. Permainan ini adalah salah
satu permainan yang tergolong baru untuk water sport Bali selain paraseling,
banana boat, jet ski, snorkeling, dan rolling donut.
Perahu yang menyerupai ikan ini
adalah penggabungan 3 perahu berbentuk pisang. Di bagian depannya melintang
karet penghubung ketiga perahu pisang. Sayap di bagian samping kanan dan
kirinya sehingga bentuknya menyerupai sirip ikan. Kapasitas dari perahu ini
maksimal 3 orang. Terdiri dari 1 orang pemandu di bagian tengah dan 2 orang
penumpang pada sisi kiri dan kanan. Kapasitas ini diatur untuk menjaga
keseimbangan perahu tersebut saat terbang.
Posisi penumpang saat mencoba
permainan ini ada beberapa pilihan. Misalnya duduk seperti menunggang kuda atau
naik sepeda motor dan tidur terlentang. Penumpang akan berpegangan pada tali
yang melintang di tengah tengah perahu. Kemudian perahu ini akan ditarik dengan
speed boat yang dikendarai 1 orang pemandu. Dengan kecepatan tinggi dan melawan
arah angin akan dibawa dari pantai menuju ke tengah-tengah pantai. Hal tersebut
menyebabkan perahu fliying fish akan terbang dengan tinggi kurang lebih 2 meter
dari permukaan air laut. Biasanya tergantung dari kecepatan angin sehingga
nampak seperti layang-layang terbang di udara.
Para pemandu yang sudah terlatih
dan berpengalaman akan dengan senang hati memberi pengarahan kepada wisatawan
yang ingin mencoba permainan ini. Misalnya pengenalan dari semua peralatan yang
digunakan, posisi yang tepat di atas perahu, dan aturan permainana dari awal
hingga terakhir. Hal ini didukung dengan semua peralatan yang sudah memenuhi
standar internasional, karena keselamatan dan kenyamanan bersama sangat
diutamakan.
Untuk satu kali putaran permainan
ini berlangsung sekitar 15 menit. Sangat cocok bagi keluarga atau bersama
teman-teman jika berlibur ke Bali. Beban pikiran setelah setiap hari sibuk
dengan pekerjaan kantor, akan segar kembali dengan mencoba permainan yang satu
ini.
tips : hubungi tour operator untuk mendapatkan harga terbaik [ tour operator terbaik dalam pelayanan watersport ini akan kita update segera ]
map watersport tanjung benoa
map watersport tanjung benoa
No comments